Si Burung Merak yang Terbang Menembus Cakrawala  

Posted by: retnaning

Baru beberapa hari yang lalu Indonesia dikagetkan dengan meninggalnya Alm. Mbah Surip, ternyata Kamis 05/08/2009, Indonesia kehilangan sosok seniman yang telah mengisi keseharian hidup bangsa. WS. Rendra, meninggal dalam usia 73 tahun setelah sebulan lebih dirawat dirumah sakit akibat 'Jantung Koroner'. Jenazah akan disemayamkan di Bengkel Teater, Citayam, Depok, Jawa Barat.

Begitu simpatinya terhadap dua sosok seniman, Mbah Surip dan Si Burung Merak yang kini terbang menembus Cakrawala, salah seorang seniman asal Bandung Mbah Deden (50), dia menuturkan, "Saya akan membuat patung dari kayu. Nantinya setelah yang jati selesai, saya akan membuat yang versi batu. Baik Mbah Surip dan Rendra akan dibuat, soalnya keduanya adalah saudara kita sesama seniman dan rasanya perlu ada penghargaan terakhir
atas karya-karyanya,".

Selain itu, penyair yang terkenal dengan kritik keras terhadap pemerintah melawan ketidak adilan memberikan semangat tersendiri bagi para aktivis. Inilah bukti bahwa Si Burung Merak juga patut jadi panutan bagi generasi muda untuk terus menghasilkan karya dan bermanfaat bagi bangsa. Jangan hanya pasrah dengan ketidak berdayaan. Bangun, bangkit, berjuang, berkarya dan mengharumkan nama bangsa layak untuk diteruskan.(ning,07/08/2009)

This entry was posted on 13.39 . You can leave a response and follow any responses to this entry through the Langganan: Posting Komentar (Atom) .

1 komentar

Your blog keeps getting better and better! Your older articles are not as good as newer ones you have a lot more creativity and originality now keep it up!

Posting Komentar